Berita

Forum Koordinasi dan Sinergi Pengembangan Geopark di Jawa Timur (Hari 2)

Dibuat Oleh : Administrator | Tanggal Publikasi : 05 Desember 2022

Kegiatan hari kedua dibagi menjadi dua sesi, yakni Sesi 1 pada pagi hari sedangkan Sesi 2 pada siang harinya. Sesi I bertemakan Progres dan Evaluasi Pengembangan Geopark di Jatim. Sesi ini diisi oleh Badan Pengelola beberapa Geopark yaitu Budi Martono (GM Gunung Sewu UGGp), Abdillah Baaras (Ketua Tim Teknis Ijen Aspiring UGG), Anwar Mukhtadlo (Kepala Bappeda Kab Bojonegoro, Geopark Nasional Bojonegoro), dan Ridwan (Bappeda Tulungagung, Aspiring Geopark Nasional Tulungagung). Kesimpulan pada sesi ini bahwa masing-masing Geopark memiliki potensi yang istimewa dengan kunikan masing-masing. Proses keberlanjutan pengelolaan geopark menjadi target utama pengembangan.

Geopark sebagai program yang secara berkala dievaluasi baik oleh UNESCO maupun Badan Geologi maka perlu Langkah konkrit yang terus menerus dilakukan oleh setiap pengelola geopark. Penguatan jaringan geopark menjadi opsi penguatan untuk bisa saling belajar (sharing), saling mempromosikan, dan dukungan Provinsi sebaga Koordinator Geopark di Jatim perlu terus diperkuat. Dilanjutkan dengan pembahasan Grand Desain Geopark Jatim dan Sinergi OPD Prov dalam pengembangan Geopark Jatim pada siang harinya. Diisi oleh Peneliti ITS DR Eko Budi Santoso, Ibu Susiati Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Prov Jatim, dan Pak Jumadi Kepala Dinas Kehutanan/Ketua Forum Biosfer yang diwakili Kabidnya.

Kesimpulan pada sesi ini bahwa Provinsi Jawa Timur sudah memiliki gambaran dan konsep pengembangan geopark baik pengembangan potensi geosite, kelembagaan, pembiayaan, dan program kegiatan. Hal ini akan diimplementasikan karena berhubungan dengan lintas OPD dan Lembaga lainnya sehingga perlu penyelarasan. Dari OPD membuka adanya kolaborasi kegiatan dari kegiatan OPD baik di sektor pariwisata dan kehutanan, hal ini memperkuat karena dominasi keberadaan situs geopark berada didalam Kawasan hutan dan hilir kegiatan geopark berkaitan dengan wisata (geowisata).

Copyright © Geopark Ijen All rights reserved